Terbentuk pada akhir tahun 2020 dan memiliki personel yang beranggotakan Hafidza sebagai Vokal
& Gitar, Thian sebagai Gitar dan Vokal dan Aldi sebagai Bass dan Vokal dengan memilih nama Noise Reduction sebagai nama band mereka.
Proses pembuatan lagu yang cukup singkat hingga akhirnya mereka dengan nekat langsung mengeksekusi lagu tersebut ke dapur rekaman. Proses rekaman di bantu oleh rekan kami Gilang di dapur rekaman rumahan
yang ia rintis bernama “Noise Excel” dan proses mix mas yang di laksanakan di “South Side Chamber”, Lalu dengan bantuan tim mereka Azhimi untuk pengerjaan artwork, yang pada akhirnya lagu pertama mereka berjudul “Suck Ending” rilis pada tanggal 26 Februari 2021 kemarin. Mengingat penting nya posisi drummer dalam band dan mereka juga di hadapkan dengan penampilan pertama di kolektif “Fun De Mix” akhirnya mereka memutuskan untuk merekrut seorang drummer yaitu Rico raihan.
Melihat antusiasme para pendengar terhadap lagu pertama kami sangat baik, Pada juli 2021 Noise Reduction merekam lagu kedua berjudul “Back Home” yang telah mereka rilis pada tanggal 22 Oktober 2021.
Masing masing personil datang dari latar belakang genre yang berbeda beda sehingga mereka yakin Noise Reduction mampu memberikan warna yang berbeda.
Noise Reduction kembali dengan single terbarunya yang berjudul “Back Home” pada tanggal 22 Oktober 2021 yang merupakan kelanjutan dari single pertama yang berjudul “Suck Ending”. Pengemasan “Back Home” sedikit
berbeda dengan lagu Noise Reduction yang pertama, dimana setiap anggota mengeluarkan karakternya masing-masing dalam bermusik.
Lagu ini merupakan kelanjutan dari single pertama, dimana kisah cinta yang sudah dibangun 5 tahun harus berakhir menyebalkan, karena kata “i love you” yang masih dituliskan di surat perpisahan, membuat hubungan
berakhir dengan samar. “Back Home” menceritakan tentang memperbaiki hubungan yang berakhir dengan samar dengan cara mengintropeksi diri masing-masing. Pada akhirnya hubungan yang menggantung dapat
menemukan titik terang, untuk mereka kembali ke rumah yang seharusnya.
Noise Reduction mempercayakan proses produksi “Back Home” kepada Ihsan Akbar (Southside Music Chamber) dipertengahan tahun 2021. Penggarapan artwork dibantu oleh Rico Raihan dan Sasha Shafira.